// // //
Kemah Bakti SMAIT AL Mumtaz Tahun 2023

Kemah Bakti SMAIT AL Mumtaz Tahun 2023

Usai penilai tengan semester, 81 peserta didik SMAIT Al-Mumtaz Pontianak berekreasi dalam perkemahan Penegak Bantara di Danau Belibis pada  Minggu-Selasa (1-3/10). Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan Pramuka Ambalan SMAIT Al-Mumtaz dan kali ini dilakukan dengan menggandeng 3 momen sekaligus, yaitu Maulid Nabi Muhammad SAW, hari Kesaktian Pancasila dan peringatan G30SPKI.

Ketiga momen besar itu tidak disia-siakan pihak sekolah dan semua spirit diintegrasikan dalam agenda kepramukaan. Harapannya, selain dapat memaknai  spirit Kesaktian Pancasila dan Maulid Nabi Muhammad SAW serta menjaga keutuhan NKRI melalui peringatan G30SPKI, peserta didik juga bersenang-sanang tetapi tetap menjalani proses belajar.

Tidak hanya dari pihak sekolah yang menjadi pemateri dalam agenda ini, Agus Mulyanah utusan dari DANRAMIL 07/TAYAN HILIR turut hadir mengisi materi tentang “Wawasan Kebangsaan”. Harapannya melalui materi tersebut peserta didik semakin terbuka wawasannya dan bangkit patriotismenya. Dua pemateri lainya adalah Ust. Imam Wahyudi, S.Pd, Gr dengan tema “ Meneladani pahlawan dan tokoh pejuang muslim Indonesia.” Dan Ustazah Minarti, S. Pd.I dengan tema materi Wawasan Lingkungan “sejarah kepramukaan Indonesia dan Dunia”.

Perkemahan ini disinyalir sukses  berkat materi-materi yang apik, peserta didik dapat mengaktualisasikannya pada pertunjukan pentas seni yang bertemakan budaya tradisonal. Mereka sangat antusias menampilkan tari, drama, dan nyanyian tradisional dengan cita rasa modern. Selain itu, peserta didik juga membangun spiritual mereka dengan meningkatkan ibadah rutinitas bahkan di tengah kesibukan mereka yang harus mengurus keperluan mereka sendiri seperti harus memasak sendiri makanan mereka di antara padatnya agenda. Fisik mereka juga dengan latihan dan permainan outdoor yang tidak dapat mereka lakukan di sekolah. Namun, peserta didik mengaku tetap bersemangat mengikuti perkemahan.

Pada momen ini juga, 27  calon bantara dilantik langsung oleh Ka.Mabigus. adapaun apit kanan putra Fauzan Al Anshori, apit kanan putri Nayla, apit kiri putra Daffa Troena dan apit kiri putri Yasmin. Upacara ini disaksikan langsung oleh Dewan Ambalan, Pembina Gudep dan peserta kemah bakti. Dan acara terakhir dilanjutkan upacara penutupan dan operasi semut sebelum meninggalkan bumi perkemahan.

Sebagai aksi nyata di awal, ambalan SMAIT Al-Mumtaz memberikan bantuan sembako kepada jama’ah di Yayasan Tanwirul Qulub Masjid Darul Muttaqin yang berlokasi tidak jauh dari tempat pelaksanaan Kemah bakti yaitu di jalan Trans Kalimantan KM. 80 Sui Adong Sanggau Kalimantan Barat. Berbagi bantuan sembako ini merupakan implementasi dari isi dhasa darma ke 2 yaitu Cinta Alam dan Kasih Sayang Sesama Manusia.